Janji PDAM Tirta Mahakam untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan terus diupayakan untuk bisa terwujud dan bukan pekerjaan yang mudah. Tantangan terbesar terletak kepada wilayah pelayanan yang terpisah dimasing-masing kecamatan dan pedesaan. Dengan jumlah pelanggan sebanyak 36.630 Sambungan Rumah, tersebar di 17 Cabang di Kecamatan dan 8 Ranting di Pedesaan. Sebagai ibukota kabupaten maka Kecamatan Tenggarong menjadi sasaran utama pelayanan tanpa mengurangi perhatian terhadap cabang dan ranting lainnya. Cakupan pelayanan PDAM di Kecamatan Tenggarong telah mencapai 96,70 % dengan jumlah SR sebanyak 11.505 SR. Setelah perbaikan kinerja bidang teknis dengan mengupayakan pemenuhan standart 3K yaitu Kuatitas, Kualitas dan Kontinuitas, yang berhubungan dengan pelayanan produk (air) maka perbaikan selanjutnya adalah pada pasca produk atau pelayanan jasa, yang diantaranya adalah proses ketika pembayaran rekening air dilakukan oleh pelanggan.
TENGGARONG - Keberadaan media center MC sebagai pusat pelayanan informasi penyelenggaraan PON XVII yang akan datang mutlak diperlukan. Terkait dengan kesiapan Sub PB PON Kukar terhadap media center, Demikian dikatakan Kepala Bagian Humas dan Protokol Dra. Sri Wahyuni, MPP
TENGGARONG - Plt. Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Drs. H. Samsuri Aspar. MM menjadi Inspektur Upacara dalam rangka hari jadi Satuan Polisi Pamong Praja( Satpol PP) ke – 58 Tahun 2008 Tingkat Provinsi di Kukar. Upacara ini juga dimeriahkan dengan atraksi dari masing-masing Satpol PP dari Kabupaten Pasir, Kutai Timur, Kutai Barat, Bontang, Samarinda, Tarakan, dan Kukar.
TENGGARONG - Upaya pengentasan kemiskinan yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) melalui Program Gerbang Dayaku, ternyata disambut positif oleh Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) yang dibentuk masyarakat ditingkat kelurahan melalui Program Penanggulangan Kemiskinan Perkotaan (P2KP) Kukar. Salah satu bentuk nyata yang dilakukan adalah dengan menggelar Bazar Program Jangka Menengah (PJM) yaitu Program Penanggulangan Kemiskinan (Pronangkis) dan peluncuran dana Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM), di aula kantor Lurah Loa Ipuh Darat Kecamatan Tenggarong, beberapa waktu lalu.
TENGGARONG - Sebanyak 40 orang yang tergabung dari 3 (tiga) Kecamatan, diantaranya Kecamatan Marang Kayu, Anggana, Muara badak, Kamis (28/2) lalu mengikuti Pelatihan Senam Kukar Sehat(SKS) di Gedung Serba Guna Marine Chevron di Kecamatan Marang Kayu. Adapun Instruktur SKS adalalah Hj Isnaini Trikorawati Eva, Gina dan Rina.
<p>TENGGARONG – Guna suksesnya perhelatan akbar 4 tahunan Pekan Olahraga Nasional (PON), Kutai Kartanegara (Kukar) salah satu daerah penyelenggara PON VXII di Kalimantan Timur terus mematangkan persiapan. Pembangunan sarana dan prasarana PON tersebut akan kelar bulan Mei 2008 yang akan datang.</p>
<p>TENGGARONG – Yayasan Pondok Pesantren Nahdlatul Wathan (YPP-NW) kecamatan Tenggarong seberang Kabupaten Kutai Kartanegara(Kukar), menyelenggarakan Milad YPP NW ke 14 tahun. Ulang Tahun YPP NW tersebut berlangsung di lapangan terbuka pondok pesantren NW Rabu (26/2) lalu. Hadir dalam acara Milad YPP NW tersebut diantaranya Asisten III Sekretariat Kabupaten Kukar Bidang Admistrasi dan Aparatur AR. Ruzni OMS, SH, Kabag Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Ir. H. Sukrawardy S, Camat Tenggarong seberang Drs. H Suko Buono, Ketua Kerukunan Keluarga Sasak Lombok (KKSL) Kaltim H. Zakariya, Kepala YPP NW H. Habib Marwan Ya’qub, tokoh Agama serta masyarakat Tenggarog seberang.</p>
<p style="text-align: justify;">TENGGARONG – Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (RAPBD) Kutai Kartanegara (Kukar) menjadi Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kamis (28/2) siang kemarin, sepakat dan resmi disahkan dalam Rapat Paripurna ke-6 DPRD Kukar dan kata Akhir Fraksi terhadap RAPBD menjadi APBD 2008, setelah mengalami keterlambatan beberapa pekan, yang seharusnya disahkan akhir Desember lalu.</p>
<p>TENGGARONG - Program Zona Bebas Pekerja Anak (ZBPA) yang diterapkan secara efektif sejak Nopember 2002 lalu di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), kini membuahkan hasil yang sangat menggembirakan. Data terakhir dari program ini yang dihimpun dari Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kukar untuk tahun 2007 menunjukkan bahwa program ini semakin menunjukkan arah yang positif. Buktinya dari 870 orang pekerja anak pada tahun 2006 lalu maka di akhir 2007 jumlahnya turun secara signifikan menjadi hanya 130 orang anak. 130 orang anak pekerja tersebut berada diusia antara 15 sampai dengan 18 tahun atau akibat telah menginjak umur dewasa yaitu 18 tahun.</p>
TENGGARONG � Bertempat di Gedung Chepron Kecamatan Marang Kayu, pagi ini akan berlangsung Pelatihan sekaligus Sosialisasi Senam Kutai Kartenegara (Kukar) Sehat, yang akan diikuti Kepala Dinas/Instansi, unsur muspika, tokoh agama, masyarakat, para guru dan sejumlah undangan lainnya.
Jl. Wolter Monginsidi No.1 Tenggarong 75511 - Kutai Kartanegara - Kaltim
Telp: 0541-662088 ext.314
Fax: 0541-661690
Email: humaskukar@kukarkab.go.id
Website: https://localhost:8041
Hari Ini | 0 pengunjung |
Minggu Ini | 1 pengunjung |
Bulan Ini | 1 pengunjung |
Total Pengunjung | 273.542 pengunjung |
Total Klik | 14.684.835 Kali |