Sumber Foto: Prokom
TENGGARONG - Kehadiran Yayasan Al-Furqon dibawah naungan PT. Azahra Grup19 di Desa Karang Tunggal, Kecamatan Tenggarong Seberang, Kutai Kartanegara (Kukar) diharapkan mampu membina kerukunan dan kebersamaan antar masyarakat sekitar.
"Saya berharap yayasan ini mampu memberikan manfaat bagi masyarakat, serta dapat saling memberdayakan berbagai dimensi kehidupan, sosial, ekonomi, pendidikan, hingga budaya dan keagamaan," kata Bupati Kukar Edi Damansyah dalam sambutan tertulisnya, disampaikan Wakil Bupati H Chairil Anwar dalam Peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1442 H dirangkai Peletakan Batu Pertama Pembangunan Yayasan Al- Furqon, dan santunan bagi anak yatim, Sabtu (29/8/2020) pagi.
Dalam kesempatan itu juga, Ia mengimbau ditengah suasana pandemi Covid-19 agar seluruh masyarakat tetap mengedepankan protokol kesehatan.
"Saya menghimbau agar kita semua tetap mempraktekkan kebiasaan baik selama masa pandemi ini, dengan tetap menggunakan masker, rajin mencuci tangan, menjaga jarak fisik, serta tidak berkerumun, sehingga mampu menekan laju angka probable kasus suspek Covid-19 di Kukar," imbaunya. (Prokom10)
Jl. Wolter Monginsidi No.1 Tenggarong 75511 - Kutai Kartanegara - Kaltim
Telp: 0541-662088 ext.314
Fax: 0541-661690
Email: humaskukar@kukarkab.go.id
Website: https://prokom.kukarkab.go.id
Hari Ini | 89 pengunjung |
Minggu Ini | 1.105 pengunjung |
Bulan Ini | 4.790 pengunjung |
Total Pengunjung | 75.382 pengunjung |
Total Klik | 1.979.070 Kali |